PIDATO MAJUKAN BANGSA DENGAN PENDIDIKAN

Selamat pagi, yang terhormat Ibu Yosi selaku guru Bahasa Indonesia di SMA immanuel serta teman-teman yang saya kasihi, pertama-tama mari kita panjatkan puji dan syukur kepada Tuhan yang Maha Esa karena berkat kasih dan karuniaNya kita semua dapat berkumpul ditempat ini dalam keadaan sehat sentosa. Pada kesempatan ini saya akan membawakan pidato saya yang berjudul "Majukan Bangsa Dengan Pendidikan"

Teman-teman.. seperti yang kita ketahui, pendidikan adalah hal yang paling terpenting di era masa kini, kualitas suatu bangsa dapat diukur dari tingkat pendidikannya, akan tetapi kenyataannya kita hidup di sebuah Negara yang tingkat pendidikannya masih sangat rendah, sungguh disayangkan bila hal ini terus menerus terjadi, mengapa? Karena sebenarnya Indonesia adalah negara yang kaya akan sumber daya alam, bangsa kita butuh lebih banyak lagi orang-orang cerdas untuk mengembangkan serta mengelola sumber daya yang ada dan meningkatkan standar perekonomian di Negara kita.

Kita anak-anak muda yang berada diruangan ini seharusnya bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya, jika kita renungi lagi diluar sana masih banyak anak-anak seusia kita yang terpaksa harus putus sekolah atau bahkan tidak dapat bersekolah dikarenakan faktor ekonomi, mereka terpaksa harus membantu kedua orang tuanya mencari nafkah demi mencukupi kebutuhan sehari-hari, hal-hal seperti inilah yang perlu diperhatikan oleh pemerintah karena generasi muda seperti kita memiliki peluang untuk memajukan bangsa ini, bagaimana jika mereka salah satunya?.

Tidak dapat kita pungkiri generasi muda adalah salah satu tombak pembangunan bangsa, lahirnya budi utomo menyadarkan rakyat bahwa kemerdekaan bukan hanya bisa didapat melalui peperangan maupun kekerasan, melainkan kemerdekaan bisa didapat melalui pikiran generasi-generasi muda yang berpendidikan. mulailah kita semua sadar tentang betapa pentingnya pendidikan, tidakkah sia-sia jika kita menghabiskan waktu kita selama hampir 12 tahun ini untuk bersekolah dari bangku Sekolah Dasar hingga sekarang jika kita tidak bisa menjadi orang yang berguna dikemudian hari? Tidakkah ilmu yang kita pelajari selama ini akan sia-sia jika kita terus menerus meremehkan arti pendidikan yang sesungguhnya? Pikirkanlah hal ini didalam benak kita masing-masing

Kita generasi muda bukan hanya sekedar sekolompok anak-anak muda, melainkan generasi muda adalah mereka yang mampu menggantikan generasi sebelumnya dan mampu membuat perubahan kearah yang jauh lebih baik. Lalu apa peran generasi muda untuk memajukan bangsa? Yang kita butuhkan bukanlah taktik perang, otot maupun tenaga,akan tetapi yg kita butuhkan adalah otak yang berisi ide-ide dan inovasi serta sikap yang jujur, karena di era yang sudah serba canggih ini yang dibutuhkan hanyalah pendidikan yang berkualitas. Sebagai generasi muda sudah selayaknya kita menghargai bangsa kita sendiri dengan cara-cara yang sederhana namun bermanfaat, contohnya adalah dengan rajin belajar dan tidak mencoba hal-hal yang buruk, seperti tidak mencoba minuman keras dan obat-obatan terlarang. Di usia yang semuda ini tentunya kita semua masih memiliki jiwa yang muda dan semangat yang tinggi, kejarlah ilmu pengetahuan setinggi-tingginya selagi kita bisa, karena jika bukan generasi kita yang mengubah bangsa ini, sampai berapa lama lagi kita harus melihat bangsa kita dalam keadaan terpuruk dan tidak mengalami perubahan apapun.

Demikian pidato yang dapat saya sampaikan, atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The power of having eccentric mind

TUGAS PAPER FINAL PROJECT ( MARUGAME UDON )

Confucius and Lao Zi